Penanaman Ratusan Pohon oleh Mahasiswa KKN Tematik di Desa Dane Rase
Terjemahan

AmpenanNews. Kelompok Mahasiswa KKN Tematik Unram bersama masyarakat melakukan penanaman 300 pohon yang terdiri dari pohon nangka, kelengkeng dan jambu air di Desa Dane Rase, Kecamatan Keruak, Lombok Timur. Minggu (16/01/2022).

Kelompok mahasiswa yang tergabung dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mataram (UNRAM) menyelenggarakan kegiatan penghijauan di Desa Dane Rase, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur, NTB.

Kegiatan ini diikuti anggota KKN Tematik Unram dengan mengajak para remaja, masyarakat serta staff Desa, Ahad, 16 Januari 2022.

Penanaman pohon ini merupakan salah satu dari program kerja kelompok KKN Tematik Unram .

Adapun hal yang melatar belakangi kegiatan penghijaun ini adalah untuk menjaga daerah resapan air dan upaya pelestarian lingkungan.

Baca Juga :  Bantu UMKM NTB, Gubernur Hadirkan STIP Banyumulek

Penanaman pohon ini dilakukan di Dusun Batu Lawang, Dusun Demung Semogen, dan sepanjang jalan menuju Kantor Desa.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar, dimana bibit yang disediakan sebanyak 300 yang terdiri dari pohon nangka, kelengkeng, dan jambu air sudah tertanam semuanya,” kata Ketua Kelompok KKN Tematik Unram.

Gerakan penanaman pohon ini dilakukan untuk menjaga lingkungan Desa agar tetap segar serta supaya masyarakat terus merasa teduh akan lingkungannya.

Harapannya dengan adanya kegiatan ini mampu menjadi motivasi dalam upaya peningkatan kepedulian di masyarakat sehingga dapat menambah keasrian lingkungan sekitar.

Kelompok KKN Tematik Unram, sangat berterima kasih kepada masyarakat yang ikut serta dalam penanaman pohon ini, tanpa bantuan dan dukungan, pasti belum maksimal dalam melaksanakan kegiatan. (KKN).

Baca Juga :  Puan Maharani ke Lombok BEM Unram Todongkan Kajian

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments