Kabid Pemdes Sebut Dana Bantuan Pemilihan Kades dari APBD
Terjemahan

AmpenanNews. Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Masyarakat Desa (Pemdes) pada Dinas PMD Kabupaten Lombok Timur, Lukmanul Hakim, sebut terhadap transfer dana bantuan pemilihan Kepala Desa (Kades) yang bersumber dari APBD telah disalurkan ke Masing-masing rekening panitia Desa pada Jum’at (27/01/2023) lalu.

“Anggaran Pilkades yang berasal dari APBD itu sudah di terima oleh Masing-masing panitia Desa secara untuh dengan total keseluruhan anggaran sebesar Rp. 3 Miliar lebih” ucap nya saat ditemui media diruang kerjanya, beberapa hari lalu.

Dari Rp.3 Miliar lebih sumbangan anggaran Pilkades yang bersumber dari APBD tersebut Lanjut Lukman, jumlahnya bervariasi diterima oleh Panitia Pilkades yang ada di Desa sesuai dengan indikator jumlah panitia, TPS dan jumlah pemilih

Baca Juga :  Pemprov NTB Ambil Langkah Agar Warga NTT Bisa Pulang

“Transferan dana Pilkades terbesar itu ada di Masbagik Utara sebesar Rp.129 juta lebih dan yang terkecil ada di Desa Lenek Kali Bambang sebesar Rp.33 juta lebih” jelasnya.

Untuk diketahui anggaran pelaksanaan Pilkades di 53 Desa ini bersumber dari dua anggaran, selain dari APBD, juga bersumber dari Dana APBDes. “Akan tetapi terkait dengan anggaran yang bersumber dari APBDes itu tergantung dari Masing-masing Desa” ulas Lukman.

Mengingat semua persiapan yang dibutuhkan dalam pelaksanaan Pilkades di Lotim telah dinyatakan lengkap, maka diharapkan pemilihan Kepala Desa ini berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan dalam pelaksanaan Pilkades ini nantinya berjalan dengan aman, baik dan terkendali” harap singkat Lukman.

Baca Juga :  Posmat Tanjung Luar Bagi Sembako di HUT TNI ke-75

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments