Pengamanan Polda NTB Pada KTT Asean Summit di Labuhan Bajo NTT
Terjemahan

AmpenanNews. Pengamanan Polda Nusa Tenggara Barat pada KTT Asean Summit tahun 2023, di Labuhan Bajo Nusa Tenggara Timur, disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Arman Asmara Syariefuddin. SH. SiK. MH. pada hari Kamis 11/05.

Dalam kesempatan wawancara media ini,  Kabid Humas Polda NTB menyampaikan bahwa pengamanan KTT Asean Summit tahun 2023 di Labuhan Bajo, mengerahkan kekuatan kurang lebih 101 personel, terdiri dari beberapa fungsi, mulai dari fungsi Lalulintas , Sabhara, Brimob dan bidang Kehumasan.

” kita juga mendapat 38 personel dari TNI, kegiatan ini dimulai dari 6 – 7 Mei tahun 2023,” kata Kabid Humas Polda NTB.

Kemudian kegiatan pengembangan, sebagai Polda penyangga pengamanan KTT Asean Summit tahun 2023 Polda NTB melaksanakan kegiatan preventif dengan melakukan patroli jarak jauh, patroli lingkungan dan patroli sambang warga.

Baca Juga :  Peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan Bhara Daksa Polda NTB

” kami juga melakukan himbauan kepada masyarakat sekitar agar tidak melaksanakan hal hal yang bersifat negatif, ” Jelas Kombes Pol Arman.

Disamping itu Polda NTB melaksanakan patroli perairan di daerah berlangsungnya KTT Asean Summit tahun 2023 di perairan Labuhan Bajo Nusa Tenggara Barat.

” dari analisa dan evaluasi kegiatan penyangga pengamanan KTT Asean Summit tahun 2023 didukung oleh masyarakat Kabupaten/Kota Bima itu terlihat dari pelabuhan kota bima dan pelabuhan sape transportasi berjalan dengan baik dan tertib,” ungkapnya.

Sedangkan Polda NTB meenempatkan beberapa posko mulai dari pelabuhan Bima dan beberapa tempat sebagai strong boy untuk mendukung kegiatan patroli maupun deteksi dini serta pencegahan.

Baca Juga :  BBM Habis Ditengah Malam, Wartawan di NTB Dibantu Anggota Patroli

berikut wawancara lengkap Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Arman Asmara Syariefuddin, SH. SiK. MH. oleh media ini

 

 


Bank NTB Ramadhan
Bank NTB
Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments