Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kabupaten Lombok Timu
Terjemahan

AmpenanNews. Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat, akui terhadap minat baca masyarakat di Lotim saat ini masih cukup tinggi dan itu tidak terlepas dari upaya Perpustakaan dalam memasyarakatkan buku.

“Kendati Arpusda saat ini masih memiliki keterbatasan anggaran dalam menyediakan judul buku, akan tetapi minat baca masyarakat masih tinggi” ucap H.Marwan pada media, Selasa (14/7).

Masih kata Marwan, Arpusda saat ini masih kekurangan stok judul buku yang kerap di jadikan referensi oleh para mahasiswa yang ada di kab Lotim.

“Banyak sekali peminjam buku dari mahasiswa yang tidak bisa terlayani, karena buku yang di cari tidak ada di perpustakaan Lotim” katanya.

Baca Juga :  Rektor Lantik Dekan, Wakil Dekan dan Pejabat Eselon IV Universitas Mataram

Adapun langkah Arpusda kedepan untuk dapat memenuhi akan kebutuhan judul buku bagi pelajar, masyarakat dan mahasiswa tersebut akan melakukan penambahan anggaran terhadap pengadaan buku.

“Terhadap penambahan anggaran pengadaan buku tersebut kami sudah mengusulkannya ke DPRD, dan kami juga akan jemput bola terhadap program-program perpustakaan tidak hanya sekedar menunggu, termasuk menjajakan perpustakaan ke setiap Desa yang ada di Kab.Lotim termasuk pengelolaan arsip penting seluruh dinas yang ada di Pemkab Lotim” singkatnya kepada media AN.


Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments