Bupati Kabupaten Lombok Timur (Lotim), H.M. Sukiman Azmy,
Terjemahan

AmpenanNews. Bupati Kabupaten Lombok Timur (Lotim), H.M. Sukiman Azmy, menerima satu unit mobil ambulance dan satu paket alat kesehatan (Alkes) dari PT. Infrastruktur Terbarukan Buana pada Senin (24/5). Penyerahan berlangsung di Pendopo kabupaten Lombok Timur.

Bantuan tersebut merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Infrastruktur Terbarukan Buana yang diserahkan Country Head Vena Energy Indonesia, Rudy Sembiring, didampingi oleh Kepala CSR, Ady Nataatmadja. PT. Infrastruktur Terbarukan Buana merupakan anak perusahaa Vena Energy Indonesia.

Pemberian ambulance dan paket alat kesehatan tersebut merupakan bukti kerja sama antara PT. Infrastruktur Terbarukan Buana dengan Pemerintah Daerah, dalam upaya mendukung layanan kesehatan terhadap masyarakat, sehingga dapat meningkatkan akses kesehatan dan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Lombok Timur.

Baca Juga :  Pelaku Curanmor Kawasan Wisata Senggigi Diringkus Tim Gabungan

Bupati berharap agar kedepan hubungan yang sudah terjalin dengan baik ini bisa lebih ditingkatkan. Bupati juga berharap agar memberikan perhatian kepada masyarakat Lombok Timur, terutama yang sedang menghadapi pandemi covid-19.

Selain jajaran Pemda Kabupaten Lombok Timur, acara tersebut juga dihadiri senior Manager Unit Induk Pembangkit PLN NTB.

Sebelumnya Bupati menyampaikan tugas pertama Ambulans tersebut adalah memberikan pelayanan kepada kembar siam asal Pringgasela yang akan menjalani operasi pemisahan di Surabaya dalam waktu dekat ini.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments