Polsek Lembar
Aiptu Komang
Terjemahan

AmpenanNews. Personil jajaran Polsek Lembar Polres Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, salurkan bantuan Beras Mabes Polri di Kecamatan Lembar Lombok Barat. (2/6)

Kegiatan tersebut didasari atas instruksi Kapolres Lombok Barat AKBP Bagus S. Wibowo, S.I.K., dalam penyaluran bantuan beras yang diberikan oleh Mabes Polri sebanyak 10 Ton.

Kapolsek Lembar Ipda Boy Ari Purnomo, S.H., menyebutkan, personilnya dalam hal ini sebelumnya telah melakukan koordinasi bersama pemerintah kecamatan, hingga dusun, dalam mendata masyarakat yang kurang mampu dan belum mendapatkan bantuan baik dari pemerintah pusat maupun daerah.

Dengan memberdayakan bhabinkamtibmasnya, Kapolsek lembar memaksimalkan proses pendataan masyarakatnya.

Pemberian bantuan beras tersebut telah disiapkan masing – masing 5 Kg beras sebanyak 114 Paket. Sebanyak 9 Desa di kecamatan Lembar paket tersebut diterjunkan oleh masing masing personil.

Baca Juga :  Kapolda NTB Luncurkan Program MTP Ciptaan Karo SDM

Polsek Lembar dalam penyaluran bantuannya terlihat sedikit berbeda dengan polsek yang lainnya.

Kapolsek Lembar mengharapkan dengan bantuan yang telah disalurkan di wilayah kecamatan Lembar ini, dapat mengurangi beban yang dipikul oleh masyarakat selama wabah covid-19, dan menambah motivasi kepada personil Polri untuk terus semangat dalam bertugas, seperti yang dilakukan oleh Polwan Polsek Lembar.

Aiptu Komang

Dalam pelaksanaannya, salah satu polwan yang bertugas yakni Aiptu Komang Swandewi turut terjun ke Lapangan.

Aiptu Komang sebenarnya sudah tidak asing dengan kegiatan social seperti ini, termasuk untuk menjangkau daerah terpencil di Wilayah Lembar.

” Dusun Bunbeleng, Desa Sekotong timur memiliki medan yang cukup sulit untuk melewatinya, termasuk salah satu anggota Polwan Polsek lembar ini.” Ungkapnya.

Baca Juga :  Tahun Ini, Petani Garam Lombok Barat Gembira

Kondisi ini tidak menyurutkan semangat Aiptu Komang untuk menjangkau Dusun Bunbeleng Desa Sekotong Timur, dengan menggunakan kendaraan dinasnya.

Beberapa jalan dalam keadaan belum teraspal, ditambah lagi harus melewati medan terjal pasca hujan lebih menyulitkan personel pembawa bantuan.

Walaupun demikian, dengan jiwa kemanusiaan yang tinggi, Aiptu Komang bersama rekannya berhasil melewati rintangan tersebut dan merampungkan penyaluran bantuan beras kepada masyarakatnya.

Walaupun beberapa kali sempat terjungkal, menurutnya pengalaman ini tidak akan menyurutkan niatnya dalam kesempatan lainnya, untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

Sebanyak 10 paket diberikan ke masyarakat Dusun Bunbeleng induk dan 11 paket dusun Bunbeleng Timur.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments