Terjemahan

Ampenan News. Wakil Presiden RI Jusuf Kalla direncanakan akan mengadakan kunjungan kerja di Provinsi NTB pada Sabtu, 6 April 2019.

Untuk mempersiapkan kehadiran orang nomor dua di Indonesia itu, Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Ir. H. Rosiady Sayuti, Ph.D, didampingi kepala Biro Humas dan Protokol, Najamuddin, S. Sos. M. M menghadiri rapat koordinasi di Sekretariat Wakil Presiden, di Jakarta.

“Kami akan siapkan segala keperluan untuk kelancaran kunjungan kerja Wapres ke NTB,” kata Karo Humas Najamuddin Amy, Selasa (2/4/2019) saat ditemui usai rapat Koordinasi dengan pejabat terkait.

Ia menambahkan, beberapa kegiatan yang direncanakan dilaksanakan selama kunjungan kerja Wapres di NTB antara lain, melihat progress dan memantau secara langsung rekonstruksi pasca bencana gempa dan Wapres direncanakan akan menghadiri Silaturrahmi Kebangsaan.

Baca Juga :  MTQ XXVIII Tingkat Provinsi NTB Kabupaten Lombok Timur Masuk Tiga Besar

Silaturrahmi Kebangsaan tersebut rencananya digelar di Hotel Lombok Raya, Mataram. Rencananya, Jusuf Kalla akan tiba di NTB sekirar pukul 13.10 WITA menggunakan pesawat yang mendarat di Lombok International Airport.

Selesai menghadiri Silaturrahmi Kebangsaan dan melihat program rehab rekon, Wapres RI Jusuf Kalla akan kembali bertolak ke Jakarta menggunakan pesawat Kepresidenan sekitar pukul 17.40 WITA

Najamuddin mengatakan kesiapan penyambutan Wapres dimulai dengan persiapan di Ruang VIP Lombok International Airport, Lombok Tengah.

“Besok kami akan rapat bersama seluruh stakeholders terkait untuk membahas rencana kegiatan Wapres nanti,” tutupnya. TM005

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments