Wabup Lotim Lepas Ratusan Peserta Cross Country
Terjemahan

Anews. Wakil Bupati Lombok Timur, H. Moh. Edwin Hadiwijaya, resmi melepas ratusan peserta Cross Country Jeruk Manis pada Ahad, 16 November, di lapangan Desa Jeruk Manis. Para pelari berasal dari berbagai komunitas lari dan pencinta olahraga alam yang datang dari sejumlah daerah di NTB.

‎Dalam sambutannya sebelum melepas peserta, Edwin menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia berharap agenda ini tidak berhenti sebagai perhelatan musiman. “Mudah-mudahan event ini menjadi event tahunan di Jeruk Manis. Kita tidak bisa menyelenggarakan event putus-putus, Pak Kades. Harus tetap ada,” ujar Edwin.

‎Ia juga menyampaikan terima kasih kepada komunitas Be-rari yang disebutnya konsisten mendukung kegiatan sport tourism di wilayah itu. Menurut Edwin, komitmen komunitas-komunitas lari sangat penting untuk menghidupkan kembali destinasi desa dan mengenalkannya ke khalayak yang lebih luas.

‎Kepada para pelari, Edwin berharap lintasan Jeruk Manis mampu meninggalkan kesan mendalam. “Semoga bisa menikmati alam Jeruk Manis yang menurut Pak Kades sangat sensasional. Mudah-mudahan itu menarik minat para runners untuk kembali,” katanya.

‎Cross Country Jeruk Manis tahun ini menghadirkan dua kategori: 10 kilometer dan 25 kilometer. Dari garis start di Lapangan Jeruk Manis, para peserta diarahkan menapaki jalur perkampungan sebelum menanjak menuju kawasan Gunung Kukus. Medan tanah, tanjakan terjal, dan panorama lembah hijau menjadi sajian utama sepanjang rute.

‎Untuk kategori 25 kilometer, panitia menambah tantangan dengan lintasan menuju Ulem-Ulem, yang menguji ketahanan pelari menengah hingga jarak jauh. Sejumlah peserta menyebut rute ini sebagai salah satu lintasan lintas alam paling menantang di kawasan Selatan Lombok Timur.

‎Selama acara berlangsung, panitia menyediakan panggung musik serta tenda-tenda UMKM yang menjajakan kuliner, kerajinan, dan produk khas desa. Kehadiran stan-stan ini bukan hanya memeriahkan suasana, tetapi juga membuka peluang bagi pelaku usaha lokal menarik pengunjung dan memperkenalkan produk mereka.

Baca Juga :  HUT Korpri 48, Bupati Penghapusan Pejabat Eselon III dan IV Jangan Gusar

Panitia menyatakan gelaran Cross Country Jeruk Manis dirancang bukan sekadar perlombaan, tetapi juga upaya membangkitkan wisata desa dan mempromosikan gaya hidup sehat melalui lari lintas alam. Harapannya, Jeruk Manis dapat berkembang menjadi destinasi sport tourism baru di Lombok Timur.

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments