Bupati Lombok Timur Tidak Akan Lari dari Janji
Terjemahan

AmpenanNews. Bupati Lombok Timur, H. Haerul Warisin menyatakan tidak akan lari dari janjinya. Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati dari Penjabat Bupati sebelumnya yang berlangsung pada Rabu, 5 Maret 2025:

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur menggelar Rapat Paripurna serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati dari Penjabat Bupati sebelumnya kepada pasangan terpilih, H. Haerul Warisin (Bupati) dan H. M Edwin Wijaya (Wakil Bupati). Acara yang berlangsung di Ruang Sidang Utama DPRD ini dihadiri oleh seluruh anggota DPRD, Forkopimda, serta tamu undangan lainnya.

H. Hairul Warisin, dalam sambutannya, menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah masyarakat Lombok Timur dengan penuh tanggung jawab dan memastikan program kerja yang dijalankan selaras dengan janji kampanye, yang tertuang dalam slogan “Smart.”

Baca Juga :  Paripurna PAW, Rian Ferdiansyah Gantikan Ihwan Sutrisno

” Amanah ini adalah kehormatan sekaligus tanggung jawab besar. Kami tidak akan lari dari janji. ‘Smart’ bukan sekadar slogan, tetapi komitmen yang akan kami wujudkan dalam kerja nyata,” tegas Hairul Warisin

Bupati juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk DPRD, aparat keamanan, dunia usaha, dan organisasi kemasyarakatan, untuk memajukan daerah.

H. Warisin juga menyoroti pentingnya reformasi birokrasi dan menegaskan prinsip “good governance” dan “clean government” sebagai pedoman dalam pemerintahan.

Dalam kesempatan tersebut, ia memaparkan enam misi utama pemerintahannya, yang mencakup peningkatan kesejahteraan masyarakat, pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), pembangunan infrastruktur, tata kelola pemerintahan yang bersih dan profesional, kehidupan masyarakat yang religius, serta pelayanan publik berbasis teknologi.

Baca Juga :  PT. Selaparang Finansial BUMD Lotim yang Memberikan PAD

Selain itu, ia menyoroti masalah krusial seperti subsidi pupuk, harga gabah, inflasi dan bantuan sosial, serta infrastruktur kesehatan dan pendidikan yang akan menjadi fokus utama pemerintahannya.

Kendati demikian H. Iron sapaan akrabnya, kembali mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung kebijakan pemerintah dan memastikan setiap masalah mendapatkan solusi konkret.

Secara keseluruhan, H. Iron menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, pusat, dan sektor swasta untuk mempercepat pembangunan dan memastikan hasilnya merata di seluruh Lombok Timur.

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
terbaru
terlama terbanyak disukai
Inline Feedbacks
View all comments