Kapolda NTB
Terjemahan

AmpenanNews. Sebagai pucuk pimpinan di institusi Kepolisian Nusa Tenggara Barat , Kapolda NTB M.Iqbal S.I.K.,M.H melakukan kunjungan silaturrahmi ke Penyandang Disabilitas sekaligus melaksanakan bhakti sosial di Pengurus Daerah Penyandang Disabilitas Jl.DR.Sutomo Karang Baru Kota Mataram.

Dalam Kunjungannya Kapolda NTB didampingi oleh Dir Lantas, KabidKum Polda NTB , Wadir Binmas Polda NTB dan Waka Polresta Mataram.

Kunjungan Kapolda NTB kali ini merupakan kunjungan Silaturrahmi sekaligus Bhakti Sosial ke Pengurus Daerah Penyandang Disabilitas (PDPI) Kamis (03/09/2020).

Kehadiran orang nomor satu di insitusi kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat tersebut, M.Iqbal S.I.K.,M.H memberikan Bantuan Sosial berupa Sembako, Tali Asih dan Uang Pembinaan kepada Pengurus Daerah Penyandang Disabilitas (PDPI) Provinsi NTB.

Baca Juga :  Seismisitas Wilayah NTB Terjadi 107 Gempabumi Minggu Pertama Januari

Dalam kesempatannya Kapolda NTB menyampaikan bahwa kehadirannya di tempat ini, karena mendapat informsi bahwa terdapat saudara kita yang dalam perspektif Kepolisian harus bersilaturrahmi, karena Tugas Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat dari semua elemen, tanpa ada batas dan pengecualian. Semua elemen masyarakat Polisi harus dapat merangkulnya terlebih kepada saudara-saudara yang ada di tempat ini.

” Disabilitas adalah takdir dari yang maha kuasa, Bapak ibu tak pelru berkecil hati, karena menurut pandangan aqidah Kapolda NTB, ini adalah modal untuk masuk surga karena ini merupakan ujian sejak lahir, Jika saudara sudah diberikan ujian, Pasti semua itu akan berbuah Pahala yang besar asalkan kita istiqomah. ” Kata Kapolda.

Bahkan komunitas seperti ini banyak melakukan kegiatan kegiatan sosial yang humanis diluar dugaan masyarakat.

Baca Juga :  Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat Raih WTP Kesepuluh

Mengakhiri kunjungan silaturrahimnya Kapolda NTB menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan yang di berikan dan disini Kapolda kembali berpesan kepada para penyandang disabilitas agar jangan berkecil hati ini adalah takdir yang diberikan dari Allah S.W.T. dan Insya Allah di mata allah Bapak Ibu semua adalah orang-orang yang mulia dan jangan lupa pada masa Pandemi ini tetaplah menjaga kesehatan dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan seperti menjaga jarak, rajin mencuci tangan, dan tetap menggunakan masker.

Di akhir acara Kapolda memberikan bingkisan secara simbolis kepada perwakilan Penyandang Disabilitas dan Foto bersama antara Kapolda NTB dengan para Penyandang Disabilitas yang hadir.


Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments