AmpenanNews. Kepala Desa ( Kades ) Sukadana, Kecamatan Terara, Kabupaten Lombok Timur Lalu Diraksa, Jum’at (11/9), kembali launching program penyaluran santunan bagi 186 anak Yatim.
Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi Lumbung Desa Sukadana, dan di hadiri oleh seluruh Kepala Wilayah (Kawil) Desa Sukadana, tokoh masyarakat, Kepala Bidang Darurat dan Logistik BPBD Kabupaten Lombok Timur.
Di katakan oleh Lalu Diraksa, program seperti ini bukan kali pertama di lakukan oleh Desa Sukadana, melainkan telah di mulai sejak Tahun 2019 lalu, hanya saja program sebelumnya di khususkan bagi masyarakat yang sakit menahun, Lansia dan masyarakat yang sadar akan kebersihan lingkungan Desa, adapun santunan setiap bulan yang di berikan berupa 10 kilo gram beras dari hasil pengelolaan tanah pecatu Desa.
“Santunan bagi anak yatim yang baru di launcing dan bagi lansia pada program sebelumnya, kami berikan murni dari hasil pengelolaan tanah pecatu Desa yang seluas 6 hektar” ucapnya
Masih kata Lalu Diraksa, untuk Stock gabah yang dapat di hasilkan dari pengelolaan tanah pecatu Desa saat ini mencapai 50 ton gabah kering, dan hingga hari ini masih tersisa sekitar 33 ton dan siap akan kembali di salurkan kepada masyarakat.
Jumlah masyarakat miskin di Desa Sukadana, saat ini masih mencapai sekitar 30 persen dari total jumlah penduduk 11 ribu jiwa, sementara rata-rata mata pencaharian masyarakat Desa Sukadana merupakan buruh tani, tani dan ternak.
Program pemberdayaan kepada masyarakat berupa pemberian beras melalui hasil pengelolaan tanah pecatu Desa ini merupakan ikhtiar Kepala Desa Sukadana untuk dapat membantu masyarakat miskin dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari yang di mulai sejak Tahun 2019 lalu.
Sementara itu pada musim kali ini lahan pecatu Desa, tengah di tanami tanaman jagung dan pada musim panen mendatang Kades Lalu Diraksa, berencana akan menjual hasil panen jagung, kemudian hasil penjualan akan di salurkan kembali kepada masyarakat dalam bentuk ternak sapi.
“Kedepan, selain terus melanjutkan program sosial ini di masyarakat, saya juga punya keinginan menjadikan Desa Sukadana sebagai Desa dengan seribu ternak sapi, dengan harapan melalui ternak yang akan di bagikan oleh Desa dapat meningkatkan perekonomian masyarakat” ungkapnya.
Di tempat yang sama, Kepala Bidang Darurat dan Logistik BPBD Kabupaten Lombok Timur Iwan sapaan akrabnya, sangat mengapresiasi program Kepala Desa Suka Dana tersebut.
“Program Desa Sukadana ini patut menjadi contoh nyata yang baik bagi Desa-desa yang ada di Kab Lotim, karena Desa Sukadana ini mampu membantu masyarakat seperti anak yatim, orang sakit dan lansia dari hasil tanah pecatu Desa” ucap Iwan.
Lanjutnya, Kalau saja semua Desa, bisa seperti Desa Sukadana, maka akan banyak masyarakat yang merasa terbantu. Terlebih anak yatim.
“Sebagaimana kita ketahui, beberapa Desa selalu terlihat sibuk dengan ADD, tetapi di Desa ini jauh berbeda, oleh karena itu saya berharap mengingat program Ini adalah program yang baik bagi masyarakat, saya harapkan dapat terus di jalankan dengan istiqamah oleh Kades Sukadana” harapnya.
Usai kegiatan Launching kemudian di lanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada 186 anak yatim berupa beras 5 kilo gram dan sejumlah uang.