Terjemahan

AmpenanNews.

AmpenanNews. Perjalanan menempuh jarak sekitar 75 km dari Mataram, kita akan butuh waktu perjalanan kira-kira 1.30 menit (satu setengah) jam untuk menuju Central Kecamatan Sekotong untuk akses menuju Desa Batu Putih sangat mudah, didukung dengan kondisi jalan yang sudah baik.

Perjalanan dimulai dari pusat kecamatan menuju Dermaga Tawun di Desa Sekotong Barat, pelabuhan ini sekaligus jadi pintu gerbang menuju beberapa pulau kecil di sebelah barat lombok, dari dermaga tawun membutuhkan waktu 30 ( tiga puluh) menit menuju desa batu putih.

Di Desa Batu Putih Kecamatan Sekotong merupakan salah satu Desa Wisata favorite di Lombok, tidak heran jika banyak wisatawan pecinta keindahan pantai mulai dari para Surfer Dunia dan para penikmat keindahan bawah laut berkunjung ke Desa paling ujung Barat Selatan pulau Lombok sekaligus Perbatasan Lombok dengan Pulau bali .

Baca Juga :  Danrem 162/WB Ajak Masyarakat Kembalikan Fungsi Sungai

Salah satu Destinasi wisata yang masih jarang dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara karena belum terlalu di kenal oleh Para Traveler.

Desa inilah yang akan menawarkan sejuta Pesona Keindahan alamnya baik keindahan alam pegunungan nya, eksotis pasir Putih nya, elok dan rupawan ombak nya dan keindahan mempesona bak mutiara berkilau spot diving bawah lautnya yang mempunyai kelebihan tersendiri.

Gili Goleng, Sebuah pulau kecil yang akan disuguhkan oleh Desa Batu Putih dengan luas pulau kurang lebih 5 hektar dan dikelilingi pasir putih dan terumbu karang yg sangat indah, pulau atau gili ini sangat cocok untuk bermalam dengan menggunakan tenda.

Di gili goleng tidak ada penginapan gili yang kosong, dengan menggunakan perahu nelayan dari Pelabuan Kores dengan jarak tempuh kurang lebih 10 menit, bisa juga dari Tengolong sebuah dusun dipinggir pantai dengan jarak tempuh nya kurang lebih 4 menit, tapi jangan lupa memberi tahu pengawas yang ada disana. An003.

Baca Juga :  Rektor Unram Dorong Satu Guru Besar Lahirkan Satu Guru Besar Baru

 

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments