TNI, TENTARA
Danrem 162/WB
Terjemahan

AmpenanNews – Danrem 162/WB Kolonel CZI. Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos.S.Han mengungkapkan pentingnya bermitra dengan media. Institusnya menganggap media selain sebagai mitra juga fungsi kontrol kinrja jajaran.

Hal itu diungkapkan Danrem dalam rangkaian kunjungannya ke media, Selasa (6/11) didampingi Kasi Intel, Letkol CZI Irawan Agung Wibowo, ST, Kasi Ops Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal
dan Kapenrem Mayor Inf. Dahlan, S.Sos. Kunjungan Danrem diawali di Kantor Redaksi Harian Suara NTB, ditemui Pimpinan Umum sekaligus Pemred Suara NTB H. Agus Talino dan Wapemred Raka Akriyani.

Menurut Danrem, jajarannya dari tingkat Kodim, Koramil, Satuan Dinas Jawatan (Satdisjan) sampai Babinsa, punya banyak kegiatan positif yang mengarah ke prestasi. “Makanya kita sangat butuhkan media untuk membunyikan kegiatan kegiatan kami itu,” jelasnya.

Baca Juga :  HUT Bhayangkara ke 74, Polda NTB dan Korem 162/WB Gelar Officer Tenis Lapangan

Era digitalisasi informasi memungkinkan banyaknya masuk kabar dari berbagai platform media. Sehingga bagi Danrem, pihaknya tetap memerlukan penyajian berita yang terpercaya dan tentusaja penting bagi masyarakat dan khususnya jajarannya.

Pada kesempatan itu Danrem juga mengungkapkan rencana digelarnya peringatan Hari Juang Kartika di NTB. Mabes TNI dan Kodam IX Udayana memerintahkannya untuk bersiap menjadi tuan rumah penyelenggaraan kegiatan peringatan HUT TNI AD itu.

Dari hasil kajian dan pembahasan internal, lokasi yang ditunjuk dan jadi pusat peringatan adalah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Tujuan lainnya tidak hanya untuk membantu pemulihan pascagempa, juga keseimbangan perhatian TNI di Pulau Lombok dengan Pulau Sumbawa.

Daerah di Pulau Sumbawa itu dipilih dengan pertimbangan agar tidak semua kegiatan terkonsentrasi di Pulau Lombok. (ars)

Baca Juga :  Posal Gili Air Cegah Penyebaran Covid dengan Metode Komsos

Sumber : kapenrem 162/wb

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments