Waspada Gelombang Tinggi di wilayah Perairan NTB
Waspada Gelombang Tinggi di wilayah Perairan NTB
Terjemahan

AmpenanNews. Waspada gelombang tinggi wilayah Provinsi Nusa tenggara barat karena dari hasil Pantauan Peta Tinggi Gelombang di wilayah perairan selatan NTB mencapai 4.0 hingga 6.0 meter, Peningkatan Gelombang di picu beberapa faktor antara lain peningkatan kecepatan angin serta adanya swell atau penjalaran gelombang, 12/08/21.

Berdasarkan Hasil Analisis terpantau adanya Daerah Tekanan Tinggi di wilayah Samudra Hindia sebelah barat Australia yakni mencapai 1028 hPa dan di wilayah dekat ekuator sebesar 1012 hPa, perbedaan tekanan yang cukup signifikan tersebut mengakibatkan terjadinya peningkatan kecepatan angin terutama di wilayah selatan dan memicu tingginya gelombang di wilayah selatan ekuator.

Selain itu, adanya swell yakni penjalaran pergerakan gelombang yang menjauhi pusat asal gelombang dari Samudra Hindia barat Australia, Swell dari Samudera Hindia ini merupakan kondisi gelombang laut yang tinggi yang berada di Samudera Hindia kemudian merambat hingga ke perairan selatan Indonesia termasuk perairan selatan NTB, mengingat perairan selatan NTB berbatasan langsung dengan Samudra lepas yakni Samudra Hindia. Kondisi tersebut juga mempengaruhi peningkatan tinggi gelombang khususnya di perairan NTB.

Baca Juga :  353 Kejadian Gempabumi di Wilayah NTB Pada Bulan April 2021

Himbauan untuk masyarakat agar tetap waspadai tinggi gelombang yang melebihi 2.0 meter di Selat Lombok bagian Utara dan bagian Selatan, Selat Alas bagian Utara dan Selatan, Perairan Utara Sumbawa, Samudera Hindia Selatan NTB, Selat Sape bagian Utara dan Selatan.

Dengan terjadinya peningkatan kecepatan angin dan Gelombang tinggi terutama di wilayah Perairan selatan NTB , dihimbau untuk mempertimbangkan kondisi tersebut sebelum melaut dan selalu memperhatikan update informasi cuaca dan gelombang, serta dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap waspada.

Masyarakat juga diharapkan untuk selalu memperhatikan informasi BMKG terlebih dahulu dalam perencanaan kegiatan dan tetap selalu menjaga kesehatan di masa pandemi ini. Info lebih lanjut mengenai Informasi Cuaca BMKG Stasiun Meteorologi Kelas II Zainuddin Abdul Madjid  (ZAM) di Provinsi Nusa Tenggara Barat, silahkan menghubungi Website: cuaca.ntb.bmkg. Instagram: @infocuacantb Facebook: Stamet ZAM Twitter: @cuacaNTB_BMKG atau Kontak ke Nomor : +62 811-3901-079.

Baca Juga :  Aktivitas Kegempaan Wilayah NTB Periode 26 Juni - 3 Juli 2020

Narasumber on duty, Levi Ratnasari, S. Tr.

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments