Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani., M.Si
Terjemahan

AmpenanNews. Universitas Mataram (Unram) memberikan klarifikasi terhadap pemberitaan pada Media Online koranntb.com yang berjudul “Alumni Unram Pertanyakan Pengelolaan Dana Iuran”, yang dimuat pada tanggal 28 April 2021 tersebut.

Dalam berita itu disebutkan, bahwa menjelang Munas IKA Unram yang akan digelar Mei mendatang sejumlah alumni Universitas Mataram mempertanyakan dana iuran alumni unram yang dikelola pihak Rektorat Unram.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani., M.Si. memberikan klarifikasi terhadap pemberitaan tersebut.

Dalam Klarifikasinya, Prof. Enny mengatakan pertama, bahwa Rektorat Universitas Mataram (Unram) tidak pernah memungut Iuran IKA Unram.

Kedua, bahwa salah satu komponen pembiayaan wisuda adalah Biaya Buku Wisuda dan Kartu IKA Unram sebesar Rp. 75.000,- ( Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah).

Baca Juga :  BEM Tuntut Keringanan UKT, ini Penjelasan Wakil Rektor II Universitas Mataram

Ketiga, bahwa biaya Buku Wisuda dan Kartu IKA Unram disetorkan langsung oleh mahasiswa melalui Bank dan dipergunakan untuk biaya pencetakan Buku Wisuda dan Kartu IKA Unram.

“Keempat, bahwa berdasarkan hal-hal tersebut di atas, Rektorat Unram tidak pernah memungut luaran IKA sebagaimana dimaksud,” tegasnya dalam klarifikasi, Kamis, (29/04/2021).


Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments